Sabtu, 01 Januari 2011

Resolusi 2011 (?)

Setiap awal tahun, biasanya aku bikin rencana dan target apa saja yang ingin aku raih. Tapi ternyata, tahun 2011 itu beda banget sama tahun-tahun sebelumnya.

Dipikir-pikir, penyebabnya adalah, karena tahun-tahun sebelum ini adalah tahun-tahunku belajar formal. Ada kalender akademik yang membantu aku kapan aku ujian, ngerjain skripsi, sidang, sampai lulus. Nah, sekarang aku udah kerja. Ga ada lagi kalender akademik. Jadi aku ga bisa nentuin "kapan".

Aku bukan orang yang suka membuat jadwal. Aku sangat spontan dan menikmati hidup yang mengalir. Ya sudahlah ya.. ga wajib juga bikin target.

Tapi aku punya keinginan-keinginan yang berharap bisa terwujud tahun ini. Yaitu:
- Lepas subsidi dari ortu.
- Bisa nabung dan bebas hutang.
- BELAJAR sebaik-baiknya. Bagi aku, bekerja adalah dibayar untuk belajar.
- Menghafalkan semua surat di juz amma.
- Meningkatkan ibadah (solat on time, puasa senin-kamis, solat Dhuha, Tahajud, dan bersedekah)
- Ubah penampilan (gayaku masih ala mahasiswa kere dengan sepatu dan ransel belel. Padahal udah jadi buruh (hah?). Heuheu.
- Belajar mencintai dia yang tidak sempurna. Belajar menerima dia apa adanya.

Itu saja :)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar