Jumat, 11 Maret 2011

#100happiness

Terinspirasi oleh gerakan #100happiness di twitter, aku mau ikutan ah, bikin daftar hal-hal kecil yang membahagiakan. Sebenarnya sih ide ini pernah terlintas di pikiran aku dulu. Tapi baru bisa dijalani sekarang.

Jadi..
inilah peristiwa-peristiwa kecil yang membuatku bahagia:

  1. Makan bareng sekeluarga (papa, mama, dan tiga adik), nasi padang 2 bungkus. Dimakan rame-rame kayak lagi ngaliwet.
  2. Ga ada kerjaan, mood nulis, ngeblog di atas kasur, internet kencang.
  3. Di luar hujan deras, aku di dalam kamar, browsing/baca novel/nonton film sambil ngopi.
  4. BUKA PUASA. nikmatnya tak tergantikan.
  5. Ditraktir nonton di bioskop.
  6. Makan hasil masakan anak-anak kosan.
  7. Ditelepon ortu dan meski mereka ga bilang secara blak-blakan, aku tahu kalau mereka kangen dan ingin mengobrol banyak (meski topiknya ga penting).
  8. Baca buku keren seperti karangan Dee Lestari atau JK Rowling atau Andrea Hirata.
  9. Hujan-hujanan
  10. Ketika hari libur, udara pagi terasa dingin, bisa melanjutkan tidur, berselimut di atas kasur nan empuk.
  11. Minum Teh Kotak *jiaaaah.. ada iklan*
  12. Syuting
  13. Syuting, dan krunya kocak.
  14. Syuting, dan pemainnya kocak (lupa dialoglah, salah adeganlah, dll).
  15. Syuting, dan liat muka-muka kru lain yang stres (tapi aku gak stres)
  16. Syuting, dan.. ok, aku mengulang kata syuting 4 kali. Cukup.
  17. Ketika ada yang memuji tulisanku :)
  18. Ketika ada yang orang tidak dikenal yang memuji tulisanku (Sinta, kamu mengulang kata lagi *ok maap)
  19. Ketika ortu mengirim uang meski hanya 100ribu untuk seminggu. Setidaknya masih bisa "nafas".
  20. Ketika makan buah. Buah apapun. Terutama durian.
  21. Ketika makan cokelat. Momogi, choki-choki, beng-beng, Better, apapun yang cokelat!
  22. Baca majalah gratis di Gramedia.
  23. Makan basreng.
  24. Nonton OVJ.
  25. Online seharian.
  26. Tiap chatting sama Wawan yang geje tapi bikin ngakak.
  27. Ditraktir Pevi makan :D
  28. Ketemu bayi/balita lucu.
  29. Mendengar Papa bercerita ke orang-orang, (dulu) "Anak saya kuliah di Fikom Unpad. Lagi skripsi...", (mungkin sekarang) "Anak saya udah kerja...Anak saya suka bikin film.."
  30. Menghasilkan tulisan bagus dari hati *haiyaaaaahh
  31. Menggambar dengan tangan.
  32. Road trip, mudik dari Garut ke Malang (Lebaran tahun berapa ya? lupa)
  33. Mendengar curhatan adik-adik ku yang laki-laki (terutama Rama) tentang "cewek-cewek" mereka.
  34. Mendengar teman/sahabat/keluarga mendapat kesuksesan & kebahagiaan (lulus sidang, wisuda, lamaran, nikah, hamil, punya anak.. :D)
  35. Ngobrol, ngopi, dan curcol bareng Tessa.
  36. Teriak-teriakan sama Nurul.
  37. Nonton DVD bareng anak-anak kosan
  38. Memperlihatkan film-filmku ke orang-orang
  39. Memberikan benda-benda buatan tanganku ke para sahabat
  40. Ketika aku down dan sahabat-sahabat mendukung & memberi semangat.
  41. Ketika belanja baju & sepatu sama Mama.
  42. Ketika diajari naik motor sama si Yusuf dan mendengarkan kata-katanya yang sok dewasa dan sok bijaksana.
  43. Setiap hari, setiap kali mengingat nikmat-Nya, setiap kali mengucapkan Alhamdulillah.
  44. Setiap melihat kosan dan kamar rapi dan bersih :p
  45. Ketika sakit dan ada yang ngurusin :D
  46. Ketika badan pegal-pegal, terus senam pagi di Sabuga hari Sabtu/Minggu.
  47. Ketika foto-foto, kapanpun dimanapun *dasar narsis*
  48. Ketika pakai baju matching, kerudung oke, dandan secukupnya, dan merasa manis :p
  49. Ketika ketemu cowok pintar, humoris, dan ramah *bukan rajin menjamah ya*
  50. Saat dibantu & ditolong orang lain saat aku membutuhkan
  51. Mengerjakan sesuatu yang disukai.
  52. Ke pantai.
  53. Jalan-jalan ke mana saja bareng keluarga/ anak-anak kosan/ sahabat/teman-teman
  54. Ketika bertamu ke rumah Robby dan disuguhi makanan/minuman yang selalu enak :p
  55. Ngumpul bareng Indri, Nisa, Dihyah, Dian, Ogi.
  56. Ketika main ke rumah uwak-uwak saya yang kembar. Punya banyak 'rumah' itu menyenangkan!
  57. Ketika ada yang menyapa di facebook, email, blog, atau sms.
  58. Setiap kali menerima panggilan tes kerja. Berarti ada yang tertarik CV-ku kan? :D
  59. Setiap melihat senyum si cantik Princess Dija.
  60. Setiap baca tulisan kocak Raditya Dika atau Ferdiriva
  61. Berhasil bangun pagi dan naik mobil jemputan. Prestasi tuh!
  62. Dapet rejeki tak terduga
  63. Kalau di kantor ada yang bawa makanan atau bahkan makan siang gratis
  64. Baca majalah (terutama Gogirl) gratis di Pitimoss.
  65. Setiap mendengar kabar dari Gilbert, terutama prestasi-prestasinya.
  66. Setiap Teh Ana (senior nyaris summa cumlaude yang sekarang ngambil S2) minta bantuan aku untuk kuliahnya, meskipun kayaknya pemikiran dan analisisku tidak membantu. hihihihi..)
  67. Setiap Kasih menawarkan bantuan tanpa aku minta.
  68. Setiap beli kado dan ke kondangan bareng papi Hadi.
  69. Setiap menonton film animasi yang lucu, terutama Madagascar 2.
  70. Setiap masuk hutan.
  71. Setiap selesai mengedit video (rasanya kayak buka puasa *nomor 4)

haduh.. cape..
istirahat dulu yak..
laper nih,
kapan-kapan dilanjutin lagi, otre?

Kamu juga buat dong..
Biar inget kalau hidup itu sebenarnya indah

Life IS beautiful ;)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar